[ad_1]
Jakarta, Selular.ID – Kita semua punya teman yang sepertinya selalu tahu berita terkini tentang artis yang sedang naik daun ataupun lagu-lagu terbaru dan membagikannya di media sosial. Discovery, atau penemuan konten, pun penting bagi Spotify. Oleh karena itu, Spotify terus meningkatkan pengalaman pengguna untuk membagikan dan berinteraksi dengan lagu serta podcast. Antara lain, dengan memperkenalkan fitur miniplayer, yang didorong oleh penemuan konten di media sosial. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menikmati konten audio dari Spotify secara langsung di Facebook, tanpa perlu berpindah aplikasi.
Mulai hari ini di negara-negara tertentu, termasuk Indonesia, pengguna Spotify Premium dapat menemukan dan mendengarkan lagu serta podcast dengan fungsi full playback langsung dari Spotify, pada aplikasi Facebook di iOS dan Android. Sementara, pengguna gratis Spotify dapat menikmati pengalaman serupa dengan mode shuffle dengan iklan dari Spotify.
Selain mampu membagikan konten-konten Spotify pada halaman Facebook News Feed, pengguna Spotify kini dapat memutar lagu melalui miniplayer pada post artis yang sudah terverifikasi atau video yang diunggah oleh pengguna Facebook yang memuat musik berlisensi. Dengan demikian, para artis dan creator kini bisa terhubung dengan lebih banyak penggemar mereka.
Berikut cara memutar miniplayer tersebut:
- Ketuk tombol “Play” pada lagu yang dibagikan Anda, teman, keluarga, atau creator favorit Anda dari Spotify ke Facebook News Feed.
- Pada saat Anda pertama kali menggunakan miniplayer, layar Anda akan menampilkan dialog persetujuan. Pilih Connect untuk melanjutkan.
- Apabila Anda telah login ke akun Spotify Anda, layar Anda akan secara otomatis kembali ke aplikasi Facebook dan lagu akan mulai diputarkan dari aplikasi Spotify. (Apabila Anda belum login ke dalam aplikasi Spotify, Anda akan diarahkan untuk login terlebih dahulu.)
- Spotify akan tetap memainkan lagu tersebut bahkan jika Anda lanjut menjelajahi layar News Feed Anda. Anda akan tetap dapat mengontrol lagu yang Anda putar, termasuk untuk menjeda atau memberhentikan lagu di miniplayer.
Dalam beberapa tahun terakhir, Spotify telah melihat bagaimana media sosial terus menjadi platform yang penting untuk terkoneksi dengan teman-teman dan orang tercinta, terutama ketika berkumpul secara fisik menjadi semakin sulit. Spotify berharap fitur ini dapat semakin mengangkat peran audio dalam menyatukan orang-orang.
[ad_2]
Sumber Berita