[ad_1]
Telegraf – Financial Technologi (Fintech) merupakan salah satu motor pengerak ekonomi syariah. Republika memberikan penghargaan kepada para pelaku fintech melalui Anugerah Syariah Republika (ASR).
Ammana Fintek Syariah mendapatkan penghargaan ASR sebagai fintech syariah terbaik pada tahun ini. CEO Ammana Fintek Syariah, Lutfi Adhiansyah di tahun 2020 semakin banyaknya masyarakat global yang mengadopsi dan mendukung ekonomi halal dengan nilai-nilai syariah yang universal dapat diterapkan untuk semua kalangan memberikan optimisme ekonomi syariah akan terus berkembang.
“Saya terimakasih sama Republika atas penghargaan dan penghormatan. Ini menjadi motivasi bagi kami, fintech bisa turut membawa indonesia menjadi pusat halal dunia. Kami terus berkomitmen untuk terus bergerak demi ekonomi syariah indonesia lebih baik,” ujarnya, usai menerima penghargaan, Senin (21/12)
Lutfi juga mengungkapkan penghargaan tersebut sebagi cambuk bahwa Ammana di tahun depan diharapkan semakin berlari kencang untuk mendukung gaya hidup keuangan halal bagi masyarakat kelas menengah, seperti pembiayaan haji atau talangan e-commerce.
Lutfi menilai kedepan Indonesia harus bisa menjadi pusat halal dunia. Hal ini menjadi visi bersama yang bisa diwujudkan dengan sinergi dan kolaborasi semua lini bisnis ekonomk syariah.
“Ini terjadi tidak hanya di negeri yang berpenduduk muslim. Bergairahnya ekonomi syariah ini mendapat sambutan yang sangat menggembirakan di negara yang penduduk muslimnya minoritas. Sebagai bukti, banyaknya pembelian sukuk Indonesia dari negara Eropa,” ungkap Lutfi.
Dia menekankan bahwa dengan masih ramainya geliat investasi dan bangkitnya industri produk-produk halal di Indonesia, bukan tak mungkin industri fintech lending syariah juga bisa ikut berkembang dengan cepat. Apalagi, fintech lending yang bermain di syariah itu biasanya memiliki fokus market yang spesifik.
“Ada yang fokus ke produktif, ada yang di properti, ada pula yang mengombinasikannya dengan pembiayaan umrah dan haji. Potensi pengguna kita masih sangat besar. Kami berkomitment untuk melihat jauh bukan hanya 2021 – 2022 dimana banyak peran strategis yang dapat dikontribusikan dari Ammana Fintek Syariah,” ungkap Lutfi.
Untuk diketahui Ammana berdiri sejak 2017. Hingga saat ini, Fintek tersebut telah banyak berperan dalam mengembangkan ekonomi umat melalui pembiayaan UMKM yang membutuhkan bantuan permodalan. Salah satunya pembiayaan dalam sektor agribisnis seperti tambak udang Vaname di Subang, Jawa Barat.
Photo Credit : CEO Ammana Fintek Syariah, Lutfi Adhiansyah menerima Anugerah Syariah Republika 2020 sebagai Fintech Syariah Terbaik 2020, pada Senin (21/12)/Doc/Ist
[ad_2]
Sumber Berita