[ad_1]
Xiaomi baru saja melakukan peluncuran besar-besaran karena melengkapi jajaran seri Mi 11 dengan tambahan tiga model terbaru untuk pasar Cina, yakni Mi 11 Ultra, Mi 11 Pro, dan Mi 11 Lite. Sementara, untuk penggemar Xiaomi di luar Cina, Xiaomi mengumumkan kehadiran Mi 11 Ultra, Mi 11i dan Mi 11 Lite 5G.
Ya! Ada smartphone terbaru yang diberi nama Mi 11i. Smartphone ini mengadopsi desain layar datar dan digadang-gadang akan jadi smartphone dengan layar datar terbaik yang dimiliki Xiaomi. Bodinya terbuat dari kaca premium dengan ketebalan hanya 7.8mm.
Ada juga sensor sidik jari yang dipasang di samping. Spesifikasinya agak mirip dengan Mi 11 Pro, yang mungkin tetap sebagai model khusus di Cina. Namun, ada beberapa perbedaan mencolok antara kedua model tersebut seperti kapasitas baterai yang dimiliki oleh Mi 11i
Smartphone ini datang dengan layar AMOLED berukuran 6,67 inci dan punya punch-hole di bagian atas. Panelnya menggunakan layar Samsung E4 AMOLED dengan refresh rate 120Hz, kecepatan sampling sentuh 360Hz dan mampu mencapai kecerahan puncak 1.300 nits dengan konsumsi daya yang lebih sedikit.
Daya tarik lainnya, layar smartphone ini juga telah dilengkapi dengan color gamut DCI-P3 dan dukungan HDR10+, sehingga mampu memberikan rangkaian warna cerah yang menakjubkan. Mi 11i juga ditenagai oleh platform seluler Snapdragon 888, chipset andalan terbaru dari Qualcomm.
Seperti yang sudah kita tahu bersama, chipset tersebut menawarkan kinerja yang lebih tinggi sekaligus mengonsumsi lebih sedikit energi dan memberikan pengalaman pengguna yang super cepat. Mi 11i juga dilengkapi dengan RAM LPDDR5 8 GB dan memori flash UFS 3.1 128 GB atau 256 GB.
Pada aspek kamera, Mi 11i mengemas desain pengaturan tiga kamera HD 108MP dengan kemampuan fotografi pro-level. Kamera utamanya adalah sensor HD 108 MP dengan fotografi cahaya rendah yang luar biasa, dibantu oleh kamera ultra-wide dengan FoV 119°, dan kamera telemakro 5 MP.
Xiaomi juga membekali smartphone barunya itu dengan Dolby Atmos dan dual speaker. Mi 11i juga telah dilengkapi Audio Zoom yang mampu menangkap audio dengan jelas dari pemandangan yang jauh hanya dengan memperbesar subjek dengan kamera.
Bagaimana dengan sektor catu daya? Mi 11i telah dilengkapi baterai 4.520 mAh yang menawarkan kepada penggunanya sepanjang hari untuk “melupakan” pengisian daya. Smartphone ini juga menghadirkan dukungan untuk pengisian cepat 33W yang dapat mengisi dari nol hingga penuh hanya dalam waktu 52 menit.
Pengguna juga akan mendapatkan motor X-linear untuk haptik yang sangat responsif dan bertenaga, serta IR blaster IR dan dukungan NFC untuk pembayaran secara non-kontak. Mi 11i tersedia dalam tiga warna pilihan, yakni Celestial Silver, Frosty White, dan Cosmic Black.
Penasaran dengan harga yang ditawarkan? Mi 11 dengan varian RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB dibanderol dengan harga EUR 649 atau sekitar Rp11 juta. Sementara, varian RAM 8 GB dengan penyimpanan internal 256 GB dijual seharga EUR 699 atau sekitar Rp12 juta.
[ad_2]
Sumber Berita