[ad_1]
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batanghari, Jambi menggelar rapat pleno terbuka penghitungan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, pemilihan serentak 9 Desember 2020 di Gedung Pemuda Muara Bulian dan berakhir sekira pukul 21.00 WIB, Rabu (16/12)
Pasangan calon (Paslon) nomor urut 03 MFA-Bakhtiar meraup 60.842 suara, paslon nomor urut 01 Yunninta Asmara-Muhammad Mahdan meraup 50.486 suara dan paslon nomor urut 02 Muhammad Firdaus-Camelia Puji Astuti meraup 49.528 suara.
Dari jumlah ini, KPU Batanghari mencatat jumlah suara sah 160.856 dan jumlah suara tidak sah 4.911. Total suara sah dan tidak sah sebanyak 165.767 dari 664 TPS [Tempat Pemungutan Suara] yang tersebar dalam wilayah Kabupaten Batanghari.
Jumlah pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap [DPT] Pilkada serentak 2020 sebanyak 194.929. Namun demikian, masyarakat yang menggunakan hak suara dalam DPT berjumlah 163.093 pemilih.
Sedangkan jumlah Daftar Pemilih Pindahan [DPPh] yang menggunakan hak pilih sebanyak 139 pemilih. Selanjutnya pemilih tidak terdaftar dalam DPT yang menggunakan hak pilih dengan KTP elektronik atau surat keterangan [DPTb] berjumlah 2.537 pemilih.
“Selama rekapitulasi proses penghitungan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, pemilihan Bupati dan Wakil Bupati serta penetapan hasil perolehan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati berjalan lancar,” kata Ketua KPU Batanghari A Kadir kepada Gatra.com, Kamis (17/12).
Terkait dengan perolehan suara, ujar mantan jurnalis ini, tak ada satupun saksi, baik saksi pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur maupun saksi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati protes terhadap hasil rekapitulasi perolehan suara KPU Batanghari.
“Kita berharap pasca rekapitulasi tingkat kabupaten ini, masyarakat dapat menjaga kondisi kondusif, aman dan tentram. Kita juga mengucapkan terimakasih kepada paslon, tim kampanye, simpatisan, serta pihak keamanan yang dapat menjaga situasi Kabupaten Batanghari khususnya. Sehingga pemilihan kepala daerah serentak 2020 dapat berjalan aman dan lancar,” ucapnya.
Rapat pleno terbuka penghitungan dan penetapan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Batanghari dihadiri seluruh Komisioner KPU Kabupaten Batanghari, Komisioner Bawaslu, Kepala Kejaksaan Negeri Batanghari Dedy Priyo Handoyo, Ketua Pengadilan Negeri Muara Bulian Enan Sugiarto, Pengadilan Agama Muarabulian serta seluruh saksi paslon.
Reporter: Ardian Faisal
Editor: Rohmat Haryadi
[ad_2]
Sumber Berita