[ad_1]
TEMPO.CO, Jakarta – Demokrat mengatakan tidak terlalu memikirkan pernyataan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto. Sebelumnya, Hasto menyebut PDIP tak akan berkoalisi dengan partai berlambang Mercy itu atau PKS dalam Pilpres 2024.
Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan mereka masih fokus membangun koalisi dengan rakyat.
“Instruksi Ketua Umum (Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY) jelas. Pertama, bantu rakyat dengan gerakan nasional lawan corona termasuk gerakan nasional peduli dan berbagi,” kata dia melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu, 29 Mei 2021.
Herzaky mengatakan, dalam tiga tahun ini, segala sesuatu bisa terjadi. Ia pun heran para politikus malah sibuk berkasak-kusuk membahas Pilpres 2024 di tengah situasi negara yang dilanda krisis kesehatan dan ekonomi, dengan meningkatnya jumlah rakyat miskin dan pengangguran di mana-mana secara drastis. “Tidak etis,” katanya.
Ia menegaskan partainya belum memikirkan Pilpres 2024. “Belanda masih jauh,” kata dia.
Demokrat juga menyerukan agar seluruh partai koalisi pemerintah mendukung penuh kebijakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Khususnya, menyukseskan program-program dalam dalam masa pandemi hingga 2024.
Baca juga: Survei Sebut Elektabilitas Demokrat Posisi Ketiga, Ini Penyebabnya
[ad_2]
Sumber Berita