Polres Kepulauan Tanimbar selaku Pabanrim Polda Maluku terima pendaftaran peserta Seleksi Penerimaan Polri terpadu TA. 2021. – Polripresisi.com

Polres Kepulauan Tanimbar selaku Pabanrim Polda Maluku terima pendaftaran peserta Seleksi Penerimaan Polri terpadu TA. 2021. – Polripresisi.com

[ad_1]

Tribratanews.polresmtb.com – Polda Maluku, Polres Maluku Tenggara Barat, Senin 22 Maret 2021, Polres Kepulauan Tanimbar selaku Panitia Pembantu Penerimaan (Pabanrim) Polda Maluku melalui Bagian Sumber Daya (Bag Sumda) telah menerima pendaftaran putra – putri terbaik di Tanimbar yang berminat untuk mendaftarkan diri menjadi seorang anggota Polri.

Proses penerimaan terpadu yang dibuka sekaligus diantaranya Akpol, Bintara dan Tamtama Polri TA. 2021 yang telah dibuka sejak tanggal 19 Maret hingga 01 April 2021 diseluruh Indonesia ini, memberikan kesempatan kepada para putra – putri terbaik bangsa untuk mengabdikan diri melalui Institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia sesuai bakat dan minat yang dipilih berdasarkan persyaratan yang telah ditetapkan.

Polda Maluku selaku Panitia Daerah (Panda) memberikan kewenangan pendaftaran peserta melalui Polres Jajaran Polda Maluku selaku Pabanrim yang mana Polres Kepulauan Tanimbar juga turut menjadi bagian dari proses pendaftaran Penerimaan Polri terpadu TA. 2021 ini selaku Pabanrim.

Bertempat di Mako Polres Kepulauan Tanimbar terlihat banyak putra – putri daerah asal Tanimbar yang berminat untuk mengabdikan diri menjadi anggota Polri dan telah mendaftarkan diri pada Bag Sumda Polres Kepulauan Tanimbar, tentunya dengan ketentuan wajib memenuhi persyaratan umum maupun persyaratan khusus lainnya yang telah ditetapkan.

Pendaftaran masih akan berlangsung hingga batas waktu yang telah ditentukan, untuk menjaring animo sebanyak – banyaknya guna mendapatkan putra – putri daerah terbaik asal Kabupaten Kepulauan Tanimbar untuk selanjutnya akan dilaksanakan verifikasi administrasi awal di tingkat Pabanrim Polres Kepulauan Tanimbar selanjutnya melaksanakan Rikmin (Pemeriksaan administrasi) ditingkat Panitia daerah (Panda) Polda Maluku dengan sistem gugur dan apabila dinyatakan lolos Rikmin dapat melanjutkan ke jenjang tahapan seleksi selanjtunya.

Kegiatan Penerimaan peserta Seleksi Anggota Polri terpadu TA. 2021 di Pabanrim Polres Kepulauan Tanimbar berlangsung aman dan lancar dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19.

rn
[ad_2]","author":{"@type":"Person","name":"redaksi","url":"https://polripresisi.com/author/redaksi/","sameAs":["https://polripresisi.com"]},"articleSection":["Nasional"],"image":{"@type":"ImageObject","url":"https://polripresisi.com/wp-content/uploads/2021/03/Polres-Kepulauan-Tanimbar-selaku-Pabanrim-Polda-Maluku-terima-pendaftaran-peserta.jpg","width":1152,"height":519},"publisher":{"@type":"Organization","name":"","url":"https://polripresisi.com","logo":{"@type":"ImageObject","url":""},"sameAs":["http://facebook.com","http://twitter.com"]}}

[ad_2]

Sumber Berita

Exit mobile version