#  

Usai Jawara dan Kembang Desa, PN Banjarnegara Luncurkan Silado, Apa Itu?

[ad_1]

Banyumas, Gatra.com- Pengadilan Negeri (PN) Banjarnegara terus berinovasi. Setelah memiliki layanan aplikasi ‘Kembang Desa’ (Kemitraan Membangun Desa) dan ‘Jawara’ (Jaringan WA PN Banjarnegara), PN Banjarnegara kini punya ‘Silado’ atau Sistem Layanan Drive On, yang siap melayani masyarakat ke tiap kecamatan.

Inovasi terbaru itu resmi diluncurkan oleh Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono, di halaman kantor PN Banjarnegara Kelas II disaksikan oleh Ketua PN, R. Heddy Belyandi SH MH, beserta jajarannya. Launching ditandai dengan seremoni gunting pita di depan mobil SILADO.

Menurut Bupati Budhi, terobosan sistem layanan drive on “silado” tersebut sangat positif. Dia mengapresiasi inovasi yang bertujuan untuk meningkatkan layanan kepada masyarakat ini.

“Layanan Silado merupakan terobosan yang sangat baik, sebagai wujud komitmen pengadilan negeri dalam melayani masyarakat hingga menjangkau kecamatan yang ada di wilayah kabupaten Banjarnegara,” kata bupati, dalam keterangan tertulis, Rabu malam (16/6).

[ad_2]

Sumber Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *