Disela Pengamanan, Personil Provos Polda Jambi Lakukan Sholat Maghrib Beralaskan Koran – DIVISI HUMAS POLRI – Polripresisi.com – POLRI PRESISI

Disela Pengamanan, Personil Provos Polda Jambi Lakukan Sholat Maghrib Beralaskan Koran – DIVISI HUMAS POLRI – Polripresisi.com

[ad_1]

Jambi – Disela Tugas Pengamanan, Personil Subbid Provos Polda Jambi Gelar Ibadah Sholat Maghrib Beralaskan Koran

Apa yang dilakukan oleh Personil Subbid Provos Polda Jambi ini patut di acungkan jempol. Pasalnya, di sela-sela menjalankan tugas pengamanan Gereja yang merupakan tanggung jawabnya sebagai anggota Polri, Personil Subbid Provos Polda Jambi tetap melaksanakan kewajibannya sebagai umat muslim.

Hal itu terpantau tepat di depan Gereja Katholik Santa Theresia yang berlokasi di pasar Kota Jambi. Dimana, empat personil Subbid Provos Polda Jambi, terlihat tengah melaksanakan ibadah sholat maghrib berjamaah di pinggir jalan dengan beralaskan koran, karena tidak mau mengambil resiko dengan meninggalkan objek yang diamankannya.

Dalam pelaksanaan ibadah Sholat Maghrib itu yang menjadi imam adalah Bripka Fery Harming Dulas, SH yang merupakan anggota Subbid Provos Polda Jambi.

Kabid Propam Polda Jambi Kombes Pol Julihan Muntaha saat dikonfirmasi, Minggu malam (04/4/21) mengapresiasi atas tindakan yang dilakukan anggotanya tersebut. Dia menyebutkan bahwa yang dilakukan anggotanya tersebut merupakan contoh dan perilaku yang luar biasa.

Selain menjalankan tugas dan tanggung jawab, mereka tidak lupa menjalankan kewajiban sebagai seorang muslim dengan melaksanakan ibadah.

” Iya, mereka sedang melaksanakan pengamanan Gereja namun tidak lupa menjalankan kewajiban sebagai seorang muslim,” tuturnya.

“Saya bangga, dan berharap kepada personil lainnya untuk tidak lupa menjalankan kewajiban bagi yang beragama Islam untuk menjalankan sholat,” lanjutnya.

Sementara itu, AKP Nababan yang merupakan salah satu Personil Subbid Provos mengatakan bahwa dia yang beragama Nasrani bangga dan salut melihatnya,

” Disaat mereka tugas, Mereka masih menyempatkan diri untuk menjalankan kewajiban sebagai seorang muslim,” ucapnya.

 

rn
[ad_2]","author":{"@type":"Person","name":"redaksi","url":"https://polripresisi.com/author/redaksi/","sameAs":["https://polripresisi.com"]},"articleSection":["Nasional"],"image":{"@type":"ImageObject","url":"https://polripresisi.com/wp-content/uploads/2021/04/Disela-Pengamanan-Personil-Provos-Polda-Jambi-Lakukan-Sholat-Maghrib-Beralaskan.jpg","width":1280,"height":960},"publisher":{"@type":"Organization","name":"","url":"https://polripresisi.com","logo":{"@type":"ImageObject","url":""},"sameAs":["http://facebook.com","http://twitter.com"]}}

[ad_2]

Sumber Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *