[ad_1]
VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba menyebut, untuk antisipasi kepadatan lebih lanjut, mulai Jumat (14/05) siang ini pihaknya akan mengoperasikan setidaknya enam jadwal perjalanan kereta tambahan. Sebelumnya selama masa larangan mudik 6-17 Mei, kereta tambahan ini tidak dijalankan.
Selain itu, petugas akan tegas mengatur penerapan protokol kesehatan. “Bahkan, penambahan petugas juga dilakukan di sejumlah stasiun yang berpotensi padat. Seperti di Stasiun Tanah Abang, Stasiun Manggarai, Stasiun Pasar Minggu, Stasiun Bogor, serta Stasiun Bekasi,” ujar Anne.
Pada hari kedua lebaran ini diperkirakan terjadi peningkatan jumlah pengguna jasa layanan KRL. Kebanyakan merupakan para pengguna musiman.
Hingga pukul 10:00 WIB hari ini, Jumat (14/5), tercatat 70.906 pengguna telah menggunakan jasa KRL. Sedangkan di hari lebaran pertama pada Kamis kemarin (13/5), total jumlah pengguna jasa KRL Commuter Line mencapai 226.767 orang. Naik dari hari sebelumnya dengan jumlah pengguna yang hanya 212.373 orang.
Reporter: Ryan Puspa Bangsa
Editor: Bernadetta Febriana
[ad_2]
Sumber Berita