Kapolsek Wonotirto Polres Blitar Pimpin Pengamanan Ujian Kenaikan Sabuk (UKS) PSHT Ranting Wonotirto – DIVISI HUMAS POLRI – Polripresisi.com

Kapolsek Wonotirto Polres Blitar Pimpin Pengamanan Ujian Kenaikan Sabuk (UKS) PSHT Ranting Wonotirto – DIVISI HUMAS POLRI – Polripresisi.com

[ad_1]

 

Blitar – Minggu 4 April 2021 Kapolsek Wonotirto Polres Blitar AKP Subondo TS, S.Sos bersama anggota hari ini melaksanakan pengamanan kegiatan Ujian Kenaikan Sabuk (UKS) PSHT Ranting Wonotirto di halaman SD 3 Ngeni Dusun Sumberglagah Desa Ngeni Kecamantan Wonotirto Kabupaten Blitar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kapolsek Wonotirto, Anggota Subramil Wonotirto, Kades Ngeni, Ketua PSHT Ranting Wonotirto, Pamter PSHT, Pelatih PSHT Ranting Wonotirto, Pendamping PSHT Ranting Wonotirto, dan Pendampingan PSHT Ranting Wonotirto. Adapun rangkaian kegiatan yang dilaksanakan diantaranya pemberian materi, pemberian sabuk, pemberian ilmu pengetahuan/keorganisasian, doa dan penutup.

Kapolsek Wonotirto AKP Subondo TS, S.Sos mengatakan bahwa kegiatan Ujian Kenaikan Sabuk (UKS) PSHT Ranting Wonotirto diikuti sebanyak 95 orang terdiri dari 84 Pa dan 11 Pi. Dalam kesempatan tersebut kami memberikan sambutan dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para peserta yang mengikuti ujian kenaikan sabuk. “Kita harus selalu berpatisipasi di tengah tengah masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga Kamtibmas, jangan mudah terprovokasi oleh berita hoax maupun hal-hal yang dapat membuat konflik dengan perguruan silat lainnya oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Selain itu diharapkan saling menjaga kondusifitas dan tetap bersilaturahmi dengan perguruan silat lainnya sehingga hubungan keakrapan dan kerukunan antar perguruan silat bisa terjalin dengan baik”, Ucapnya.

Selain itu berhubung masih dalam masa pandemi Covid-19, kami juga memberikan himbauan kepada peserta ujian yang hadir untuk tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah dengan 5M (Memakai masker Menjaga jarak, Mencuci tangan, Menghindari kerumunan, serta Membatasi mobilitas dan interaksi) dalam kehidupan sehari-hari. Sampai dengan selesai kegiatan berjalan dengan tertib, aman dan lancar serta selalu menerapkan protokol kesehatan dalam pencegahan penyebaran Covid-19 , Jelas AKP Subondo TS, S.Sos

rn
[ad_2]","author":{"@type":"Person","name":"redaksi","url":"https://polripresisi.com/author/redaksi/","sameAs":["https://polripresisi.com"]},"articleSection":["Nasional"],"image":{"@type":"ImageObject","url":"https://polripresisi.com/wp-content/uploads/2021/04/Kapolsek-Wonotirto-Polres-Blitar-Pimpin-Pengamanan-Ujian-Kenaikan-Sabuk-UKS.jpg","width":1280,"height":622},"publisher":{"@type":"Organization","name":"","url":"https://polripresisi.com","logo":{"@type":"ImageObject","url":""},"sameAs":["http://facebook.com","http://twitter.com"]}}

[ad_2]

Sumber Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *