Polda Jatim Turunkan Personil Brimob Bantu Penanganan Korban Gempa di Lumajang – – POLRI PRESISI

Polda Jatim Turunkan Personil Brimob Bantu Penanganan Korban Gempa di Lumajang –

[ad_1]

 1,026 total views,  1,026 views today

kabarpolri.com. Jatim – Kepolisian Daerah (Polda) Jatim langsung bergerak cepat menurunkan personil Brimob dari Kompi 4 Batalyon B Sat Brimob Polda Jatim guna  membantu penanganan korban bencana gempa bumi di Desa Kaliuling, Kecamatan Tempursari, Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur,  Minggu (11/04/2021).

Komandan Kompi 4 B Pelopor Sat Brimob Polda Jatim AKP Rudi Purnama, J.,S.H, mengatakan bahwa benar Polda Jatim, hari ini langsung bergerak cepat dengan menurunkan 50 orang personil Sat Brimob guna membantu penanganan Bencana gempa bumi, dengan melaksanakan Pembersihan di dua titik lokasi gempa yaitu di Dusun Iburaja dan Kalirejo, Desa Kaliuliang.

” Pembersihan dilakukan menjadi dua titik, yaitu di Dusun Iburaja dan Kalirejo, Desa Kaliuliang. dan ini akan terus dilakukan sampai kondisi masyarakat sudah mulai tenang”, ucapnya.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, bahwa setelah terjadinya Peristiwa gempa bumi tersebut, Sat Brimob Polda Jatim langsung gerak cepat melakukan  konsolidasi, setelah itu langsung bergerak kelokasi yang mendapatkan dampak yang parah atas peristiwa gempa bumi tersebut. dan membantu  mengevakuasi masyarakat, sekaligus  membersihkan puing puing reruntuhan bangunan rumah atau tempat ibadah.

Personil Sat Brimob Polda Jatim akan bekerja semaksimal mungkin bersama dengan Instansi  terkait, untuk pemulihan secepat nya, yang mana Sisa puing bangunan yang di rasa cukup berbahaya sudah kita singkirkan. Serta jangan panik ketika terjadi gempa susulan, jelas AKP Rudi Purnama, J.,S.H.

Anggota Brimob yang berada di lokasi terdampak gempa juga memiliki semangat dalam memberikan trauma healing kepada masyarakat. Serta melakukan patroli dan memonitor situasi pasca gempa, sekaligus memberikan imbauan kepada warga agar tidak panik dan tetap waspada untuk mengantisipasi adanya gempa susulan, tutupnya.(Hy/Rht/Man).

[ad_2]

Sumber Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *